Cara Menumbuhkan Minat Membaca Buku

Qubiu - Membaca buku merupakan salah satu hal yang paling penting di dunia ini,ketika anda masih duduk dibangku sekolah,anda pasti pernah di beri buku dan di tuntun untuk membaca,hal ini harus diterapkan pada usia sedini mungkin,karena dunia yang kita sedang jalani bagaikan buku yang tidak pernah habis dibaca ataupun dijalani yang kita baca.

“Buku adalah versi dunia. Jika Anda tidak menyukainya, abaikan saja; atau menawarkan versi Anda sendiri sebagai balasannya.” -Salman Rushdie,seorang pengarang penting di akhir abad ke-20

Kali ini Qubiu akan mengulas cara menumbuhkan minat membaca buku.

Q.Tujuan Membaca Buku

Setiap hal yang anda lakukan pasti memiliki tujuan yang mana anda sendiri yang mengetahui tujuan yang ingin anda capai,sama juga hal nya dengan membaca buku, anda membaca buku untuk apa ?

Jika anda membaca buku tentang masakan maka anda memiliki tujuan ingin bisa memasak,jika anda membaca buku tentang tutorial atau cara,maka tujuan anda adalah untuk bisa melakukan suatu hal yang anda baca dan lakukan.

Tentukan tujuan anda membaca buku untuk apa dan jangan lupakan tujuan anda itu.

U.Niat Membaca Buku

Bagi anda yang berkeinginan untuk memiliki wawasan yang luas pasti tidak asing yang namanya buku,maka dari membaca anda akan mendapatkan hal-hal baru yang anda sendiri belum mengetahuinya.

Sebuah Niat yang besar akan melahirkan sebuah aksi yang besar,maka jika anda membaca buku pastikan jika anda benar-benar membacanya sampai selesai walaupun harus menggunakan jeda,tapi setidaknya anda memiliki niat untuk menghabiskan buku yang anda baca.

Baca Juga :Cara Menemukan Passion Dalam Diri Kita

B.Jangan Jadikan Membaca Sebagai Kewajiban Yang Memaksa

Pada dasarnya membaca adalah kegiatan memperoleh wawasan dari setiap kertas buku yang dibaca,maka jika anda menganggap Membaca sebagai kewajiban yang memaksa maka itu artinya anda belum menemukan buku yang Cocok Untuk Anda,Cobalah Tanyakan Pada Diri anda apa yang Anda butuhkan dan cari di dunia ini,maka disinilah peran buku Berada.

I.Pilih Buku Yang Anda Suka

Ketika anda memilih sebuah buku untuk dibaca,pastikan anda menyukai buku tersebut karena jika anda tidak menyukainya maka tidak ada manfaatnya anda membeli buku tersebut,buku yang anda sukai akan membuat anda merasa menikmati setiap bab dan tulisan yang anda baca dan akhirnya anda bisa meningkatkan minat baca buku anda.

Baca Juga  Tips Membaca Buku ala Bill Gates

U.Luangkan Waktu Untuk Membaca

Anda harus memiliki waktu untuk membaca buku, ketika Anda akan membaca setidaknya selama 5-10 menit.Misalnya, biasakan membaca saat ada waktu kosong di jadwal harian anda, hal ini akan membuat tujuan anda untuk menumbuhkan minat membaca buku semakin tinggi,jika tidak ada celah waktu saat siang hari,cobalah untuk membaca buku di malam hari dimana lampu yang akan menjadi teman membaca anda dan kesuyian yang anda dapatkan akan membantu anda dalam membaca buku

Jika Anda dapet membiasakan hal ini di setiap hari-hari anda maka bukan tidak mungkin,anda akan ketagihan untuk membaca buku.

Q.Jauhkan Media Sosial Dan Platform Online

 Dewasa ini pasti sudah tidak asing dengan Media social dari mulai media pencari sampai video,hal ini yang menjadi musuh bagi Buku,semakin banyaknya media pencari yang mudah untuk diakses dan digunakan maka banyak yang beralih ke Digital dari pada manual,padahal buku lebih bisa memberikan kita banyak informasi rinci yang tidak ada iklan ataupun pembatasan membaca dan lengkap dengan tulisan yang berkualitas dan nyata.

“Sebuah buku yang bagus akan memberi Anda banyak pengalaman, dan sedikit kelelahan pada akhirnya. Anda menjalani beberapa kehidupan saat membaca” -William Styron-Seorang Novelis tahun 1951.

 

Qubiu | Kunjungi Fan Page Kami Disini

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama